Berita

HUT RI Ke- 79, Karang Taruna Mnelalete TTS Gelar Lomba Tarian Tradisional: Sanggar STAKAS Juara I Tarian Tradisional Maekat Antar Sanggar

Dalam rankat memperingati HUT RI- ke 79, Tahun 2024, Karang-Taruna Desa Mnelalete desa Mnelalete, Kecamatan Amanuban BArat, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur , menggelar lomba Tarian Tradisional Maekat, Bone, Natoni dan Sbo Bano di Kantor KOPETA Lama Soe tanggal 06 Oktober 2024. kegiatan ini digelar dengan tujuan agar memberikan edukasi kepada generasi muda terkait pentingnya nilai-nilai budaya yang harus dilestarikan, karena dengan perkembangan teknologi yang kian hari makin pesat maka penggunaan bahasa daerah khususnya kepada anak-anak kian hari makin menurun. Festival Budaya Daerah sebagai wujud menanamkan rasa cinta akan bahasa dan budaya kepada anak-anak muda terkhususnya kaum pelajar. Sanggar STAKAS keluar sebagai juara I tarian Maekat, dan berhak atas uang pembinaan dan Piala tetap. (Tim)

Posted in